
Akselerasi Percepatan Tanam; Satgas Swasembada Pangan Sulawesi Barat Tanam bersama di Desa Rea
POLEWALI MANDAR – Dalam rangka mendukung percepatan tanam padi gogo sebagai bagian dari program Luas Tambah Tanam (LTT), Kepala Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Sulawesi Barat Repelita Kallo, melakukan kunjungan lapangan sekaligus menghadiri kegiatan tanam padi gogo di Desa Rea Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh PJ LTT Kabupaten Polman, Kepala Bidang Tanaman Pangan, Kepala Bidang Perkebunan, Kepala BPP Kecamatan Binuang, serta penyuluh pertanian dan kelompok tani pelaksana kegiatan.
Varietas Inpari 32 adalah salah satu varietas yang toleran kekeringan serta memiliki potensi hasil yang tinggi (8,42 t/hs GKG). Penanaman dilakukan dengan jarak tanam 25x25 cm, sebagai bagian dari strategi budidaya yang dianjurkan untuk meningkatkan efisiensi penggunaan lahan dan ketersediaan unsur hara di tanah.
Kepala BRMP menegaskan bahwa padi gogo/padi lahan kering sangat bergantung dengan adanya hujan sehingga dianjurkan untuk mempercepat penanaman guna mengejar musim hujan yang masih ada. Beliau juga menyampaikan pentingnya sinergi antara petani, penyuluh, dan pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan daerah, terutama di tengah target swasembada beras nasional.
“Pemerintah tidak hanya hadir untuk mendorong, tetapi juga mendampingi petani agar dapat melakukan budidaya padi gogo secara tepat dan efisien. Kita juga mendorong penggunaan benih unggul untuk meningkatkan produktivitas,” ujar Repelita Kallo. Kegiatan ini menjadi simbol komitmen bersama dalam mewujudkan ketahanan pangan di Sulawesi Barat.