
Koordinasi Lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian
SERPONG-Rapat Koordinasi Lingkup Badan Stadardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian diselenggarakan di Hotel Atria dengan mengangkat Tema "Peningkatan Kinerja dan Konsolidasi Pengembangan SDM menghadapi Tahun 2024"
Kepala BSIP Sulawesi Barat Repelita Kallo, S.TP., M.Si turut hadir dalam agenda tersebut didampingi oleh Kasubbag Tata Usaha Raden Dwi Teguh Widjanarko, SP, Sub.Koord.Program dan Evaluasi Ketut Indrayana, S.TP dan Nini Kusrini, M.Si Mewakili Sub. Koord. KSPP
Acara akan berlangsung hingga tanggal 20 Desember 2023 ini dibuka secara resmi oleh Kapala BSIP. Prof.Dr. Fadjri Jufri dalam arahannya, Menyampaikan kepada Kepala Balai/ Loka lingkup Eselon II, Ka.Balai/Loka lingkup Eselon III, KTU, Sub. Koord. KSPP, serta Sub. Koord. Program dan Evaluasi lingkup BSIP untuk terus menjaga Marwah BSIP. "Tidak mudah untuk memulai lembaga Baru kita ini, namun di Usia 1 tahun ini kita mampu membuktikan bahwa pencapaian kita mampu melampaui ekspektasi" ungkapnya.
Lebih lanjut beliau menyampaikan beberapa fokus ditahun mendatang diantaranya, peningkatan Sarana dan Prasarana penunjang Tupoksi BSIP seperti Laboratorium dan sarana penunjang lainnya, tidak lupa peningkatan kapasitas sumberdaya Manusia BSIP agar Human Resources yang dimiliki mampu berubah menjadi Human Capital.
Ka.Badan juga meminta UPT BSIP se-Indonesia untuk mendukung dan mensukseskan program yang dilaksanakan seperti optimalisasi lahan Rawa sebagai upaya peningkatan produksi komoditi Pangan, khususnya pada komoditi Padi & Jagung.
Terimakasih atas kebersamaannya, jaga kekompakan. BSIP Besar jika kita bersama, Mari memulai tahun 2024 dengan Baru BSIP. Pesan Ka.Badan saat mengakhiri sambutannya.