Panen Perdana: BSIP Sulbar Dukung Ketersediaan Benih Jagung di Sulawesi Barat
MAMUJU - Kepala BSIP Sulawesi Barat, Repelita Kallo bersama tim Produksi Benih jagung melaksanakan kegiatan panen perdana Jagung di Desa Pokkang, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju. Turut hadir dalam kegiatan ini Pengawas Benih Tanaman, Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih DTPHP Sulbar, Makmur.
Jagung yang dipanen di Lahan KT. Karya Bersama II (Hamril) akan menghasilkan Benih Dasar (BD)/Foundation Seed (FS) berlabel putih Varietas Jakarin.Varietas Jakarin sendiri merupakan varietas jagung komposit tahan kekeringan yang dapat beradaptasi di musim kering/elnino. Sehingga Pemilihan varietas ini bertujuan untuk menjaga stabilitas produksi jagung meskipun terjadi elnino.
"Varietas Jakarin merupakan harapan baru bagi petani karena selain tahan kekeringan, produksinya dapat bersaing dengan benih jagung hibrida.Selain itu harga benih jagung komposit jauh lebih murah dibanding jagung hibrida dan mampu berproduksi optimal sesuau yang diharapkan", terang Makmur.
Benih dasar yang di produksi oleh BSIP SulBar ini masih dapat ditanam kembali dan menghasilkan benih pokok (BP)/ Stock Seed (SS) berlabel ungu sehingga petani juga dapat menangkarkan sendiri untuk kebutuhannya serta dikemas kembali menjadi benih untuk dijual.