Penyerahan Benih Cakrabuana Agritan di Bonehau dan Kalumpang: Dorong Produktivitas Pertanian
MAMUJU-Dalam rangka mendukung peningkatan produktivitas pertanian, Kepala BSIP Sulbar (Repelita), didampingi oleh Kabid Tanaman Pangan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (DTPHP) Kabupaten Mamuju, menyerahkan bantuan benih diseminasi varietas Cakrabuana Agritan. Penyerahan benih diberikan kepada KT Malino Kec. Bonehau dan KT Lebuttang Raya Kec. Kalumpang. Kepala BSIP Sulbar turut didampingi oleh Ketua Tim Kerja Diseminasi Standar Instrumen Pertanian (DSIP) serta LO Kabupaten Mamuju.
Penyerahan benih ini bertujuan untuk memastikan petani di wilayah tersebut menanam benih bermutu pada periode tanam Oktober-Maret (Okmar) 2024 – 2025. Varietas Cakrabuana Agritan dikenal memiliki keunggulan dalam adaptasi lingkungan kering dan diharapkan mampu meningkatkan hasil panen secara signifikan. Kepala BSIP Sulbar menekankan pentingnya penggunaan benih unggul yang sesuai standar untuk mencapai target produksi yang lebih tinggi. Hal tersebut dikarenakan selama ini benih yang dipakai oleh petani yakni benih turun temurun dari hasil panen sebelumnya, sehingga produksi yang dihasilkan tidak maksimal.
Pada kesempatan yang sama, Kepala BSIP Sulbar memberikan penjelasan terkait sistem budidaya jajar legowo (jarwo) kepada petani penerima bantuan benih. Sistem tanam jajar legowo memiliki beberapa kelebihan, di antaranya: meningkatkan populasi tanaman, memudahkan perawatan dan pemeliharaan, menekan serangan hama dan penyakit, hemat biaya pemupukan, serta meningkatkan produksi dan kualitas gabah.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari kelompok tani yang berharap bantuan benih ini dapat membantu mereka meningkatkan kesejahteraan melalui hasil panen yang lebih baik. Koordinator BPP Bonehau dan BPP Kalumpang turut berkomitmen untuk terus mendampingi petani dalam penerapan teknologi pertanian yang tepat guna.
Selain penyerahan benih, tim BSIP Sulbar bersama DTPHP Mamuju melakukan monitoring kegiatan Perluasan Areal Tanam (PAT) pada KT Malino di Desa Bonehau, Kecamatan Bonehau, Mamuju. Monitoring ini bertujuan untuk memastikan kelancaran implementasi program PAT, yang diharapkan dapat meningkatkan luas tanam dan produktivitas di wilayah tersebut.